Kalimendong Kandidat Juara LBS Tingkat Jawa Tengah
ZAKY MOHAMMAD, S.Kom Rabu, 26 September 2018 pukul 08.40 WIB
108 views | Share:

Kalimendong Kandidat Juara LBS Tingkat Jawa Tengah

Desa Kalimendong, Kecamatan Leksono mewakili Kabupaten Wonosobo dalam lomba lingkungan bersih dan sehat (LBS) tingkat Jawa Tengah Tahun 2018. Dalam rangka melakukan penilaian, tim Juri dari Semarang pun hadir berkunjung ke desa yang juga pernah menyabet predikat juara Hutan Rakyat Tingkat Nasional itu, Rabu (26/9). Sugito, sang Kepala Desa pun mengaku sudah siap menerima penilaian, dan optimis Kalimendong mampu tampil menjadi yang terbaik, mengingat kesadaran warga terhadap pentingnya menjaga lingkungan agar senantiasa bersih sudah cukup tinggi.

“Warga masyarakat Desa Kalimendong ini pada dasarnya memang sudah sangat sadar terhadap kebersihan lingkungan, sehingga mau ada lomba atau tidak ada lomba ya sudah menjadi kebiasaan bersih-bersih lingkungan,” terang Sugito ketika ditemui di sela menerima kunjungan tim penilai lapangan di Balai Desa setempat,. Karena itulah, ia menegaskan warga masyarakat tidak terlalu terpengaruh dengan adanya penilaian LBS Tingkat Jawa Tengah tersebut. Nantinya setelah penilaian pun, menurutnya warga akan tetap bergotongroyong penuh kebersamaan dalam berkegiatan menjaga lingkungan agar selalu bersih dan sehat.  

Adanya kesadaran warga masyarakat Kalimendong dalam menjaga pola hidup bersih dan sehat serta memiliki kebiasaan baik berupa gotongroyong, mendapat apresiasi positif dari Ketua TP PKK Kabupaten Wonosobo, Fairuz Eko Purnomo. Di sela mendampingi tim penilai berkeliling desa, Fairuz menuturkan rasa kagumnya terhadap adanya kebiasaan positif di Kalimendong. Menurutnya, hal itu layak menjadi contoh bagi desa-desa lain di Wonosobo. “Kalau melihat kondisi lingkungan di Kalimendong ini tentu kita semua merasa optimis akan menuai hasil positif dalam lomba LBS tingkat Provinsi Jawa Tengah,” ungkap Fairuz. Selain sudah terbentuknya kesadaran warga, Fairuz menilai adanya dukungan pemerintah Kabupaten juga menjadi nilai tambah. Sebelum penilaian lapangan, Pemkab melalui Wakil Bupati memang menyerahkan sertifikat sanitasi total berbasis masyarakat (STBM) kepada Kades Kalimendong.

Sertifikat tersebut, seperti dikatakan Wakil Bupati Agus Subagiyo merupakan wujud nyata apresiasi pemerintah daerah terhadap adanya inisiatif warga masyarakat Desa Kalimendong dalam mengupayakan terwujudnya pola hidup bersih dan sehat dengan menjaga lingkungan secara berkelanjutan. Wabup bahkan mengungkap harapan, Kalimendong tidak hanya juara Provinsi untuk lomba LBS ini, melainkan kelak mampu tampil sebagai yang terbaik di tingkat Nasional. “Kerja keras warga masyarakat Desa Kalimendong ini saya harapkan menuai hasil yang optimal tidak hanya di tingkat Provinsi saja, melainkan sampai ke tingkat Nasional,” tandas Wabup.