Resepsi HUT Kemerdekaan Ke-77 RI Serentak di Wonosobo
Admin Senin, 29 Agustus 2022 pukul 01.24 WIB
610 views | Share:

Resepsi HUT Kemerdekaan Ke-77 RI Serentak di Wonosobo

Lebih dari 100 kampung dan desa se-Wonosobo, dalam waktu yang bersamaan menyelenggarakan acara resepsi Peringatan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan ke-77 Republik Indonesia. Berbagai hiburan digelar, ada yang menampilkan seni tari lengger, warokan, kuda kepang, pentas wayang kulit, pentas musik dan lainnya. 

“Malam hari ini hampir semua wilayah di Kabupaten Wonosobo semarak memperingati HUT Kemerdekaan ke-77 RI,” ungkap Bupati Wonosobo Afif Nurhidayat, dalam sambutannya saat Resepsi HUT Kemerdekaan ke-77 RI Kabupaten Wonosobo, Sabtu (20/8/2022), di Halaman Sasana Adipura Kencana Wonosobo.

Terkait hal tersebut, Afif mengapresiasi semua pihak yang terlibat di event rangkaian peringatan hari kemerdekaan, baik di tingkat desa, kecamatan, maupun kabupaten, sehingga semua berjalan dengan lancar dan sukses. 

“Terimakasih saya sampaikan kepada semua pihak yang sukses menyelenggarakan rangkaian HUT RI, mudah-mudahan hal ini menguatkan semangat gotong royong, sehingga ke depan semua event termasuk Wonosobo Costume Carnival bisa menjadi event tahunan,” tambah Afif. 

Diharapkan, momentum HUT Kemerdekaan RI ini mampu mendorong kebangkitan dan pemulihan sektor ekonomi di Wonosobo, agar lebih maju dan kuat. Sehingga kesejahteraan masyarakat akan lebih meningkat.

“Kita pulih dan bangkitkan ekonomi, sehingga ke depan Wonosobo menjadi kabupaten yang maju, kuat, dan sejahtera dalam menghadapi tantangan yang ada,” pintanya.

Selain menampilkan gelaran musik dangdut O.M New Prima dan artis mudik sang Juara Bintang Pantura 2 Indosiar : Toto Anggit, di malam resepsi HUT RI Kabupaten Wonosobo juga disampaikan pengumuman dan  penyerahan hadiah Lomba WCC 2022. Sebagai Juara Favorit diraih oleh Perumda Air Minum Tirta Aji, Juara 3 dari SMPN 1 Wonosobo, disusul Juara 2 dari Hotel Tirta Arum, dan Juara 1 diraih Laskar BM. 

Sementara itu, dengan membawakan lagu liku-liku  feat Dellacoustic, sang bintang dangdut, Toto Anggit, saat membuka pentasnya mampu menghangatkan dinginnya malam, akibat guyuran hujan gerimis beberapa wilayah di Wonosobo.

Selebihnya, Anggit  membawakan  lagu Kangen Wonosobo, Ambilkan Gelas, Layang Kangen, Sewu Kutho, Ojo Dibanding-Bandingke, dan Pamer Bojo.