Bupati Tekankan Sportivitas dan Profesionalisme dalam Bertanding
Admin Senin, 30 Mei 2022 pukul 07.02 WIB
772 views | Share:

Bupati Tekankan Sportivitas dan Profesionalisme dalam Bertanding

Menjunjung tinggi sportivitas dan profesionalisme dalam sebuah kompetisi  bagi pemain,  wasit dan dewan juri mutlak dilakukan. Apalagi dalam kejuaraan cabang olah raga, guna melahirkan para atlit yang handal dan berprestasi baik di kancah regional, nasional, maupun internasional. 

“Saya meminta kepada para atlit, wasit, serta dewan juri Tarung Bebas ini, untuk menjunjung nilai sportivitas dan profesionalisme kapanpun dimanapun dalam meraih prestasi olahraga,” tuturnya saat memberikan sambutan Pembukaan Kemenpora Dieng Open Tarung Bebas Indonesia (TBI) di GOR Drs Poedjiharjo Kampus UNSIQ 2, Sabtu, (28/05/2022).

Dengan menjunjung dua nilai tersebut akan melahirkan generasi muda yang aktif dan sehat sekaligus menjadikan mentalitasnya semakin tangguh.

“Membangun generasi muda melalui bidang olahraga bukanlah semata tentang kebugaran fisik dan capaian prestasi, melainkan juga mental tangguh bela negara, karena olahraga pula yang mampu menggelorakan nasionalisme masif,” jelas Afif. 

Pada kesempatan yang sama, Ketua TBI Nasional sekaligus ketua Panitia Pelaksana, AKP Ali Musofa mengatakan, sebagai anak bangsa harus menjaga kerukunan budaya leluhur bangsa, menjauhi tawuran dan terus meraih prestasi melalui Tarung Bebas, guna menghilangkan ego. 

“Mari jaga kerukunan budaya bangsa dengan menjauhi tawuran, raihlah prestasi melalui Tarung Bebas Indonesia ini,” tandasnya. 

Kemenpora Dieng Open TBI, dilaksanakan sejak Jumat, 27 Mei sampai Minggu, 30 Mei 2022, dan telah menyuguhkan 44 atlit untuk bertanding.