Umroh Bersama Keluarga, Ini Harapan Bupati Eko
SADDAM Rabu, 26 Februari 2020 pukul 01.09 WIB
104 views | Share:

Umroh Bersama Keluarga, Ini Harapan Bupati Eko

Bupati Wonosobo, Eko Purnomo dan keluarga dalam waktu dekat akan melaksanakan ibadah umroh. Sebelum berangkat Umroh, Bupati terlebih dahulu melakukan pengajian dan do’a bersama di Pendopo Bupati, Selasa (25/02) pagi.

Eko Purnomo beserta keluarga dijadwalkan akan berangkat umroh pada Rabu, 26 Februari 2020. “Mohon do’a dan restu untuk keberangkatan kami. Semoga dengan do’a bapak dan ibu akan memberikan kekuatan, kesabaran, serta ketabahan selama melaksanakan umroh di Tanah Suci Makkah selama 12 hari”, ungkap Eko.

Dia juga berpesan kepada Sekda, Asisten, Staf Ahli, para Kepala OPD serta Camat untuk memastikan agar sistem pemerintahan tetap berjalan selama dirinya menjalankan ibadah umroh.

“Selama kepergian saya dan keluarga, saya titip kepada Sekda juga kepada OPD agar melaksanakan tugas-tugas pemerintahan dengan baik dan bisa mengomunikasikan dengan pihak serta stakeholder terkait untuk menjaga keamanan kondisi kita supaya di Kabupaten Wonosobo menjadi Kabupaten yang Baldatun Thayyibatun Wa Rabbun Ghafur”, pesan Bupati.

“Untuk itu sekali lagi atas nama Bupati dan keluarga, kami meminta maaf dan memohon do’a restu. Semoga ibadah umroh kami diberikan kelancaran”, harapnya.