TP-PKK Kabupaten Wonosobo Berikan Bahan Kebutuhan Pokok Gratis Kepada Warga Dero Nduwur
TP-PKK Kabupaten Wonosobo berpartisipasi dalam program Jogo Tonggo Wonosobo Biso di Desa Dero Nduwur Kecamatan Mojotengah, dengan menyediakan berbagai kebutuhan pokok seperti sayuran, telur, minyak, lauk pauk, dan sebagainya, yang diberikan secara gratis untuk warga setempat. Hal ini dimaksudkan agar menjadi pemantik rasa saling membantu terhadap sesama, terutama dalam masa pandemi saat ini.
Ketua TP-PKK Kabupaten Wonosobo, Fairuz Eko Purnomo, mengajak dan mengingatkan kepada masyarakat untuk meningkatkan semangat kepedulian terhadap sesama dalam progam Jogo Tonggo Wonosobo Biso. Baik dengan kegiatan terkait ketahanan pangan maupun ragam kegiatan positif lainnya, yang bisa dilakukan untuk mengatasi masa-masa berat pandemi Covid-19 ini, dengan tetap sehat, selamat dan saling mendukung satu sama lain.
"Mari tingkatkan semangat kepedulian kita terhadap sesama, mari saling membantu dan mengingatkan, tetap semangat namun waspada, jaga kesehatan selalu dengan menerapkan protokol kesehatan".
Selain itu Fairuz mengajak untuk memperkuat komitmen bersama, meningkatkan kepedulian, kerja sama, dan kewaspadaan, terutama terhadap lingkungan sekitar, sehingga apa yang telah diupayakan pemerintah dan masyarakat dalam upaya pencegahan dan penanganan penyebaran Covid-19 di Wonosobo sejauh ini, tidak sia-sia.
"Mari kita bersama-sama berjuang dengan menjaga kedisiplinan, agar pandemi ini dapat terkendali dan sesegera mungkin dapat diatasi. Dan kepada masyarakat yang terimbas, tetap semangat untuk bangkit, namun tetap waspada".
"Mari saling mengingatkan untuk selalu mengenakan masker, tetap menjaga jarak, menerapkan pola hidup bersih dan sehat, serta selalu menjaga kebersihan tangan, dengan sering mencuci tangan memakai sabun pada air yang mengalir saat memulai maupun mengakhiri aktivitas, dan sebisa mungkin kurangi aktivitas di luar rumah, kecuali terdapat kepentingan yang sangat mendesak", tutupnya.