12 Video Pendek Terpilih Terima Piagam Dan Uang Pembinaan
ZAKY MOHAMMAD, S.Kom Rabu, 2 September 2020 pukul 04.54 WIB
122 views | Share:

12 Video Pendek Terpilih Terima Piagam Dan Uang Pembinaan

Lomba kreasi video pendek bertema Sosialisasi Pencegahan Covid-19 dan Penerapan Protokol Kesehatan, yang digelar Gugus Tugas Kabupaten bersama Dinas Kominfo, akhirnya tuntas dengan terpilihnya 12 video sebagai yang terbaik dari total 77 peserta. Dewan juri yang terdiri dari unsur praktisi kesehatan, praktisi komunikasi, budayawan dan pakar audio visual memutuskan 8 video hasil kiriman masyarakat umum, dan 4 video dari lingkup perangkat daerah, berhak menerima piagam penghargaan dari Bupati, beserta uang pembinaan total sebesar 6 Juta Rupiah.

Ketua Dewan Juri, Eko Suryantoro ketika ditemui di sela penyerahan penghargaan, yang digelar di Pringgitan Pendopo Kabupaten pada Rabu (2/9/2020), menyebut kedelapan video tersebut, mampu mewakili pesan yang ingin disampaikan pemerintah, yaitu agar warga masyarakat memiliki kesadaran untuk mencegah penyebaran virus korona, serta bersedia menerapkan protokol kesehatan secara baik dan benar, di era kewajaran baru, atau yang lazim disebut dengan normal baru (New Normal). "Dari hasil proses penjurian lomba kreasi video pendek pada Senin (31/8) lalu, terpilih 4 video terbaik dari kategori Perangkat Daerah, dan 8 video terbaik dari kategori masyarakat umum,” terang Eko. Selain unsur kesesuaian dengan tema, yaitu pencegahan Covid-19, para juri disebut Eko juga menilai sisi artistik dan pola komunikasi serta unsur seni maupun budaya di dalam setiap video. Nilai dari masing-masing juri itulah yang kemudian diakumulasikan, sehingga terpilih para peserta dengan poin tertinggi. Selain mendapatkan apresiasi berupa uang pembinaan, para pemenang disebutnya bakal menerima piagam penghargaan dari Bupati Wonosobo.

Tujuan dari digelarnya lomba tersebut sejalan dengan arahan Sekretaris Daerah, One Andang Wardoyo, yang mewakili Bupati menyerahkan piagam dan uang pembinaan kepada para pemenang. “Sebagaimana tujuan awal, yaitu agar warga masyarakat semakin menyadari akan bahaya dari wabah Covid-19 ini, video hasil kreasi para peserta ini saya minta agar dapat diputar sebagai media sosialisasi dan edukasi dengan memanfaatkan kanal-kanal media sosial yang tersedia,” tandasnya. Kepada para kreator yang telah mengirimkan video hasil kreasi nya, Sekda juga berpesan agar mereka turut aktif menyuarakan pentingnya kewaspadaan terhadap bahaya virus korona, yang saat ini di Wonosobo telah membuat 251 warga terkonfirmasi Covid-19 positif. "Jangan lupa sekembali dari menerima penghargaan ini, anda semua memiliki tugas untuk memberikan sosialisasi dan edukasi kepada warga masyarakat, sehingga upaya pemerintah untuk menekan penyebaran virus korona bisa terwujud lebih cepat," pungkas Andang.